PEKANBARU, SERANTAU MEDIA - Di awal tahun 2026, pemberian makan bergizi gratis (MBG) sudah kembali dilaksanakan di sekolah-sekolah yang ada di Provinsi Riau, khususnya Kota Pekanbaru.
Untuk memastikan pemberian MBG berjalan lancar, Sekretaris Daerah Provinsi Riau Syahrial Abdi Kapolda Riau Herry Heriawan dan Direktur Pemantauan dan Pengawasan Wilayah I, Badan Gizi Nasional (BGN), Harjito melakukan peninjauan ke beberapa sekolah yakni MIN 1 Pekanbaru, MTS Negeri 1 Pekanbaru dan SMA Negeri 9 Pekanbaru, Kamis (8/101/2026).
Syahrial Abdi mengatakan program MBG, merupakan program yang bertujuan untuk meningkatkan gizi dari para siswa, agar dapat fokus dapat pembelajaran dan lebih semangat. Selain itu juga membantu anak-anak lebih fokus, tumbuh sehat, dan meningkatkan daya saing.
"Program ini adalah untuk masa depan anak-anak bangsa. Mudah-mudahan ini (Program MBG) menjadi semangat untuk anak-anak menuntut ilmu dan juga menjadi motivasi untuk giat belajar," ujar Syahrial Abdi yang juga Ketua Satgas MBG Provinsi Riau.
Syahrial Abdi mengatakan dalam pelaksanaan MBG, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau terus melakukan koordinasi dengan pihak-pihak terkait, seperti Badan Gizi Nasional (BGN) selaku pengawas dalam kegiatan tersebut.
“Pemerintah Provinsi akan terus melakukan pembenahan dan perbaikan terhadap penyaluran MBG, agar tepat sasaran serta bermanfaat bagi siswa. Pihaknya juga terus melakukan koordinasi dengan BGN untuk pelaksanaan MBG,” kata Syahrial Abdi.
Syahrial Abdi menambahkan tahun ini MBG tidak hanya diperuntukkan bagi siswa-siswi sekolah saja, namun akan dikembangkan kepada lima golongan, diantaraya tenaga pendidik, guru, difabel, lanjut usia (Lansia), serta anak-anak jalanan.
"Alhamdulillah, tahun ini program MBG akan dikembangkan kepada lima menerima manfaat. Terimakasih pak Presiden, Prabowo," ujarnya seperti dikutip dari RRI. ***