• Mon, Jan 2026

Singkirkan Racing Santander, Barcelona Melenggang ke Perempat Final Copa

Singkirkan Racing Santander, Barcelona Melenggang ke Perempat Final Copa

Pemain Barcelona berkumpul di tengah lapangan jelang pertandingan babak 16 besar Copa del Rey di Stadion El Sardinero pada Jumat, 16 Januari 2026. (Foto: fcbarcelona.com)


JAKARTA, SERANTAU MEDIA - Barcelona melenggang ke perempat final Copa del Rey 2025/2026, usai menyingkirkan Racing Santander pada Jumat, 16 Januari 2026. Juara bertahan itu unggul 2-0 pada pertandingan babak 16 besar yang berlangsung di Stadion El Sardinero, Santander, Spanyol. 

Hasil Ini merupakan kemenangan kesebelas beruntun Barcelona di semua kompetisi. Sebelumnya, pasukan Hansi Flick itu juga berhasil mengalahkan Real Madrid pada final Piala Super Spanyol akhir pekan lalu. 

Meski bermain melawan tim dari kasta kedua, Barcelona sempat dibuat kesulitan di awal pertandingan. Tuan rumah Racing tampil berani dan hampir membuka keunggulan di menit kedua, namun upaya tersebut gagal berbuah gol.  

Barcelona secara bertahap mulai menguasai bola dan mecoba membangun serangan. Marcus Rashford hampir menciptakan gol pada menit ke-10, namun Dani Olmo gagal menyambut umpannya di depan gawang. 

Pemain pinjaman dari Manchester United tersebut nyaris mencetak gol tepat sebelum turun minum. Tendangannya terdefleksi dan berhasil dihentikan kiper Racing, Jokin Ezkieta.

Rashford menyia-nyiakan peluang emas sesaat setelah babak kedua dimulai, ketika Ezkieta kembali melakukan penyelamatan apik. Lamine Yamal kemudian maju dan terus menekan pertahanan lawan. 

Namun, gol pemecah kebuntuan baru hadir pada menit ke-66 melalui sepakan Ferran Torres. Yamal berhasil menggandakan keunggulan pada masa tambahan waktu dan memastikan kemenangan untuk Barcelona. 

Sebelumnya, Racing sempat mencetak dua gol yang dianulir wasit karena offside. Kedua gol tersebut terjadi pada menit ke-77 dan ke-86.
Tim asuhan Jose Alberto itu juga sempat mendapat peluang emas pada masa tambahan waktu untuk menyamakan kedudukan. Namun, kiper Barcelona, Joan Garcia, berhasil melakukan penyelamatan krusial untuk mencegah kebangkitan tuan rumah. 

Hasil ini mengantarkan Barcelona ke perempat final sekaligus membuka peluang mempertahankan gelar Copa del Rey. Sementara Racing Santander akan kembali fokus di Segunda Division, untuk mengamankan tiket promosi ke La Liga musim depan. (Rri/red)